Kelemahan Diri dan Cara Menerimanya

Pemahaman Diri
Fathan Akbar
15 Jul 2020
menerima kelemahan diri
menerima kelemahan diri

Halo, gue Fathan, writer Satu Persen.

Setiap dari lo bisa dibilang memiliki kelebihan dan kelemahan diri masing-masing dalam sehari-harinya. Mulai dari perihal kesuksesan, penampilan fisik, sampai kemampuan yang lo miliki.

Dari situ, itu semua merupakan suatu anugerah yang gak bisa dibandingkan. Maka dari itu, sudah sepatutnya lo menerima serta mensyukuri segala kelebihan dan kelemahan diri lo itu.

Akan tetapi, banyak dari lo yang mungkin masih belum bisa menerima kelemahan diri yang dimiliki. Misalnya saja, lo merasa diri lo gak cantik, yang membuat lo membandingkan diri dengan perempuan lain.

Hal itu membuat lo merasa, “Duh, dia cantik banget ya jadi cewek” atau “Mukanya mulus banget lagian gak ada jerawat."

Dari situ, lo pun berpikir, “Kenapa ya kok gue gak bisa secantik dia” Alhasil, lo mulai mengutuk kelemahan diri lo tersebut.

Kalo lo pernah begitu, tandanya lo belum bisa menerima kelemahan diri dengan baik. Padahal, menerima kelemahan diri merupakan sesuatu yang penting untuk lo lakukan. Salah satunya guna dapat mengenal diri lo lebih baik, dan mengembangkannya sob!

Nah, di tulisan ini gue bakal membantu lo untuk mengenal kekurangan diri, dan cara menerimanya. Penasaran? Yuk simak sampai habis!

Mengenal Kelemahan Diri

Nah, secara umum, kelemahan diri mungkin diartikan sebagai suatu hal yang gak lo sukai mengenai diri lo sendiri. Selain itu, ini juga dapat berarti sebagai sesuatu yang menghambat diri lo dalam mencapai sesuatu.

Kelemahan diri bisa dibilang merupakan sesuatu yang relatif bagi setiap lo dalam memandangnya. Misalnya, lo merasa bahwa hidung lo kurang mancung, yang membuat lo minder ketika bertemu orang banyak.

Padahal, belum tentu orang lain berpikir hidup kurang mancung itu kelemahan. Dari situ, bisa dibilang sesuatu yang lo anggap kelemahan bagi orang lain belum tentu demikian, dan sebaliknya, Sob!

Sumber Kekurangan Diri

Tak jarang lo mungkin menganggap kekurangan diri sebagai sesuatu yang mengganggu dalam sehari-hari. Salah satunya dalam lo berinteraksi dengan orang lain, seperti munculnya perasaan minder.

Dari situ, mungkin lo bakal berpikir, “Kenapa sih gue sering merasa diri gue kurang dalam berbagai hal?” Nah, ada dua hal yang mungkin menjadi sumber kelemahan diri lo selama ini. Di antaranya:

1. Sesuatu yang Berasal dari Luar Kendali

Seringkali lo mungkin merasa minder ketika membandingkan diri dengan orang lain, seperti misalnya penampilan fisik. Dari situ, lo merasa orang tersebut memiliki fisik yang bagus dibanding lo, sehingga terkesan bak langit dan bumi.

Nah, jika dipikir lagi, penampilan fisik yang lo miliki merupakan sesuatu yang gak bisa diubah, alias pemberian sejak lahir. Dengan kata lain, itu merupakan suatu hal yang gak bisa lo kendalikan, Sob!

2. Sesuatu yang Masih Dapat Ditingkatkan

Selain itu, lo mungkin juga merasa minder ketika membandingkan kesuksesan diri dengan orang lain. Dari situ, lo merasa bahwa orang lain lebih sukses ketimbang diri lo, seperti misalnya lebih kaya.

Nah, itu bisa dibilang sebagai sesuatu yang masih bisa lo tingkatkan, alias bisa diubah. Mulai dari bekerja lagi giat, mencari pekerjaan baru, sampai belajar dari kesuksesan orang lain.

Manfaat Menerima Kelemahan Diri

kelemahan diri
Photo by Raychan on Unsplash

Bagi sebagian lo, menerima kelemahan diri mungkin bisa dibilang bukan sesuatu yang mudah. Hal itu dikarenakan lo harus menerima kenyataan yang kurang menyenangkan mengenai kondisi diri lo sebenarnya.

Namun, terdapat manfaat yang lo terima dari menerima kekurangan diri. Di antaranya:

1. Dapat Jujur Terhadap Diri Sendiri

Terkadang, jujur merupakan sesuatu yang sulit dilakukan, termasuk terhadap diri sendiri. Itu mungkin dapat memunculkan berbagai perasaan negatif dalam diri lo, seperti misalnya perasaan malu.

Melalui menerima kelemahan diri, lo bisa belajar untuk jujur terhadap diri sendiri lho. Salah satunya dengan menerima bahwa diri lo gak sebaik orang lain.

Dengan begitu, gak ada satu orang pun yang dapat menggunakan kekurangan diri lo untuk menjatuhkan lo, Sob!

2. Menurunkan Ego Terhadap Orang Lain

Selain itu, menerima kekurangan diri dapat membantu lo menurunkan ego terhadap orang lain lho. Melalui itu, lo akan sadar bahwa gak ada orang yang sempurna di muka bumi ini, termasuk diri lo sendiri.

Dengan begitu, lo pun belajar untuk memahami kelemahan yang dimiliki oleh orang lain. Alhasil, lo jadi bisa menurunkan ego lo terhadap orang lain, seperti misalnya memaksakan kehendak.

Cara Menerima kelemahan Diri

Sampai sini, lo mungkin bakal mikir, “Terus gue harus gimana dong buat menerima kelemahan diri?” atau “Kan gak gampang buat ngelakuinnya”.

Nah, berikut merupakan cara yang bisa lo lakukan untuk menerima kelemahan diri. Di antaranya:

1. Hindari Menggunakan Kalimat Negatif Terhadap Diri Sendiri

Lo bisa menghindari menggunakan kalimat negatif terhadap diri lo dalam sehari-hari. Ini bisa lo lakukan melalui menggantinya dengan kalimat yang lebih baik.

Tujuannya adalah guna menciptakan pandangan yang realistis bagi lo dalam memandang kelemahan diri. Dengan begitu, lo bisa menerima kelemahan diri dengan baik, Sob!

Misalnya, lo mendapat nilai yang kurang memuaskan ketika ujian tengah semester. Dari situ, lo mungkin merasa, “Gue bodoh banget sih bisa dapat nilai segitu pas ujian”.

Nah, ketimbang begitu, lo bisa menggantinya dengan, “Mungkin nilai gue emang jelek, tapi gue masih bisa ningkatinnya kok pas ujian akhir nanti”. Harapannya, lo bisa menerima kekurangan lo itu dengan baik, Sob!

2. Ketahui Apa Saja Kelebihan Diri lo

Lo juga bisa mencoba mencari tahu apa yang menjadi kelebihan diri lo dalam sehari-hari. Selain kelemahan diri, tentunya lo juga memiliki kelebihan juga, bukan?

Ini bertujuan agar lo bisa fokus memaksimalkan kelebihan yang lo miliki. Dengan begitu, lo bisa fokus dengan itu, dan bisa menerima kelemahan diri dengan baik, Sob!

Maka dari itu, lo bisa mencoba menulis apa saja kelebihan diri yang lo miliki. Misalnya, seperti kemampuan bernyanyi yang baik, pintar memasak, sampai pandai menulis yang diri lo miliki.

Dengan begitu, lo bisa fokus untuk mengembangkan kelebihan lo itu. Harapannya, lo bisa menerima kekurangan diri lo dengan baik, deh!

tes-kelebihan-dan-kekuatan-diri

3. Mengubah Pandangan Terhadap Diri Sendiri

Terakhir, lo bisa mencoba mengubah pandangan negatif terhadap kekurangan diri yang lo miliki. Ini dapat lo lakukan dengan mencoba melihat kekurangan lo dari berbagai sisi.

Salah satunya melalui memikirkan apa yang bisa lo manfaatkan dari kekurangan ini. Dengan begitu, lo bisa menerima kekurangan diri dengan baik, Sob!

Awalnya mungkin emang gak mudah bagi lo untuk menerima kekurangan diri. Perlu waktu dan proses yang gak sebentar bagi lo untuk melakukannya.

Namun, percayalah bahwa semua mungkin saja terjadi selama lo ada kemauan. Harapannya, semoga tulisan ini bisa membantu lo dalam mengenal dan menerima kelemahan diri ya, Sob!

Kalo lo merasa bingung dalam mencapai kesuksesan, santai aja, lo bisa ikut konseling Satu Persen. Di dalamnya lo bisa menceritakan kesulitan lo, selain itu lo akan dapet tes psikologi untuk tau kondisi saat ini, asesmen pra-konslutasi, worksheet, dan terapi.

Konseling-Mentoring-Psikolog-Satu-Persen-9

Selain itu, lo juga bisa nonton video YouTube Satu Persen tentang “Cara Menerima kelemahan Diri (Mencintai Diri Sendiri)” di bawah ini.

Gue harap lewat membaca artikel ini ini bisa membuat lo berkembang menjadi lebih baik, seenggaknya Satu Persen setiap harinya. Gua Fathan dari Satu Persen, thanks!

Bagikan artikel

Disclaimer

Jika Anda sedang mengalami krisis psikologis yang mengancam hidup Anda, layanan ini tidak direkomendasikan.

Silakan menghubungi 119.